Bubur Candil merupakan salah satu masakan khas indonesia. Dan bubur ini
hampir selalu ada sebagai ta’jil di bulan puasa. Strukturnya yang lembut serta
rasanya yang manis mungkin memang cocok sebagai menu pembuka puasa, setelah
perut kosong seharian. Selain itu bubur candil biasanya hadir sebagai menu
utama dalam acara nujuh bulanan adat Jawa. Candil sendiri adalah berupa
bulatan-bulatan kenyal yang biasanya terbuat dari ketan putih. Pembuatan candil sendiri
sangat mudah dan praktis. Untuk anda yang tidak memiliki waktu luang teralalu
banyak untuk bereksperimen dalam memasak tidak perlu khawatir, karena resep
bubur candil ini tidak akan menyita banyak waktu. Silahkan dibuktikan sesuai
resep di bawah ini.
Bahan- bahan :
- 250 gr tepung ketan
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdm air kapur sirih
- 250 ml air hangat
- 400 ml air
- 100 gr gula merah, sisir
- 2 lbr daun pandan
Kuah (rebus):
- 125 ml santan kental
- 1/4 sdt garam
- 1 lbr daun pandan
Cara membuat:
- Campur 200 gr tepung ketan dengan garam dan air kapur sirih. Tuangi air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai adonan dapat dipulung.
- Bentuk adonan bulat-bulat sebesar kelereng, sisihkan.
- Masak air, gula merah, dan daun pandan sampai mendidih, masukkan bola-bola ketan ke dalamnya. Biarkan hingga adonan matang dan terapung.
- Campur sisa ketan (50 gr) dengan sedikit air, tuang ke dalam adonan candil, aduk rata agar adonan mengental. Didihkan sebentar, angkat.
- Sajikan bubur candil dengan santan masak.
Selamat Mencoba..!
I'm Megan from IDNtimes. We would like to feature your original photo http://3.bp.blogspot.com/-IaODe2e1tQI/VmGGW1_1fhI/AAAAAAAAAPo/5TadWSkEro0/s1600/Resep%2BCara%2BMembuat%2BBubur%2BSumsum%2BCandil%2BEnak.JPG as part of our content. The credit's still yours and we will put the backlink to your blog. If you feel uncomfortable, please tell us at tania@idntimes.com.
BalasHapusmaaf mu nanya,apakah santan ya itu kita masak dl atau langsung kita campur ke dlm gula merah td d dalam panci.
BalasHapusmakasi